Wisuda Virtual Angkatan 13 “BRILLIANT” SDIT Al Haraki

Depok – Sabtu, 19 Juni 2021 SDIT Al Haraki melaksanakan wisuda virtual sekaligus pelepasan siswa-siswi level 6 angkatan 13 “BRILLIANT” (Brave, Intelligent, and Enthusiastic) secara daring melalui aplikasi zoom meeting. Pelaksanaan wisuda virtual untuk kedua kalinya ini dilaksanakan di studio 1 Al Haraki yang telah dipersiapkan menjadi ruang khusus melaksanakan acara wisuda virtual. Wisuda kali ini mengusung tema Create the Best Memories and Optimism”, menciptakan kenangan terbaik dan optimis di masa pandemi.

Adapun yang hadir di sekolah saat pelaksanaan wisuda virtual ini yaitu Direktur Pendidikan SIT Al Haraki Ibu Susi P. Krisnawan, Manajemen, Ketua Komite, serta Bapak Ibu Guru SDIT Al Haraki yang hadir sebagai panitia dalam acara tersebut. Sedangkan para wisudawan mengikuti kegiatan wisuda dari rumah masing-masing melalui aplikasi zoom meeting. Seluruh petugas dan anggota prosesi yang hadir di sekolah menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

Saat pelaksanaan wisuda virtual, para wisudawan memakai seragam wisuda dan medali yang telah dibagikan sebelumnya oleh pihak sekolah. Tampak wajah para wisudawan sangat bahagia saat memasuki ruang virtual zoom meeting dengan mengenakan seragam wisuda bernuansa merah maroon dengan ditemani oleh Ayah dan Bunda.

Pada acara wisuda virtual angkatan 13 “BRILLIANT” SDIT Al Haraki, dimulai dengan registrasi menggunakan Google Form. Kemudian acara wisuda virtual dibuka oleh MC pada pukul 08.00 WIB. Setelah acara wisuda virtual dibuka, selanjutnya adalah pembacaan murrattal quran oleh Ananda Ahmad Daniyal dari kelas 6 Qiblatain dan pembacaan doa oleh Bapak T. Fauqal Falah Hafkhair, S.E serta dilanjutkan dengan mempersilahkan para undangan, tamu serta wisudawan untuk berdiri menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne  SDIT Al Haraki

Acara dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala SDIT Al Haraki  yaitu Bapak Hidayat, S.Pd.I. dengan sangat khidmat. Di akhir sambutannya, Pak Hidayat, S.Pd.I. menunjukkan hasil karya tulis siswa-siswi level 6 dalam program Gemarak yang telah diterbitkan dalam bentuk buku. Setelah sambutan dari Kepala SDIT Al Haraki,  dilanjutkan sambutan oleh Ibu Direktur Pendidikan SDIT Al Haraki yaitu Ibu Susi P. Krisnawan S.H. serta di lanjutkan sambutan oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Depok yaitu Bapak H. Mohamad Thamrin, S.Sos,MM.n. Lalu diakhiri dengan sambutan dari Ketua Komite SDIT AL Haraki Ibu Nurafriyanti Saridewi,S.Sos.

Acara kemudian dilanjutkan yaitu prosesi wisuda siswa-siswi level 6 yang secara simbolis dilakukan pengalungan medali dan pemberian map ijazah oleh Direktur Pendidikan dan Kepala Sekolah kepada Ananda Keisha Azzahra. Kemudian dilanjutkan menyebutkan satu persatu nama siswa-siswi angkatan 13 “BRILLIANT” secara berurut absen di setiap kelasnya dan disorot satu per satu di aplikasi zoom meeting. Setelah pembacaan prosesi wisuda selesai dilanjutkan ke video penampilan per kelas secara virtual.

Setelah prosesi wisuda dan video penampilan dilanjutkan pembacaan pengumuman siswa-siswi berprestasi bidang akademik dan non akademik oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum, ibu Nurin Nashriyatin Masfufah, S.H.I  dan Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, Siti Muchlisoh, M.Pd.. Adapun kategori prestasi bidang akademik dan non akademik yaitu, the best dilligent, the best attitude, the best worship, the best friendship, the best leader,  the best tahfidz, the best achievement academic dan non academic, the best creative student, dan peringkat terbaik satu sampai tiga nilai tertinggi rata-rata rapot.

Setelah pembacaan siswa-siswi berprestasi, acara dilanjutkan dengan pemutaran video kilas balik perjalanan siswa-siswi level 6 mulai dari level 1 hingga berakhir di level 6. Para wisudawan menyaksikan video kilas balik dengan wajah yang beragam, ada yang bahagia maupun sedih karena harus berpisah dan tidak bertemu dalam satu pembelajaran selama pandemi.

Wisuda Virtual kemudian dilanjutkan dengan penyerahan kembali siswa level 6 secara simbolik dari sekolah kepada orang tua. Untuk prosesi penyerahan secara simbolik diwakili oleh Kepala SDIT Al Haraki yang mengembalikan Ananda Keisha Azzahra kepada kedua orang tuanya. Kemudian pembacaan pidato perpisahan oleh Ananda Nizam Fahim Prayogo. Serta pembacaan ikrar janji alumni oleh Ananda Fadhel Maula Rida.

Akhirnya sampai juga kami diujung rangkaian acara wisuda virtual angkatan 13 “BRILLIANT”. Acara ditutup secara resmi dengan MC Bapak Kurniadi Sudrajat dan Ibu Annisa Gita Ayu Tasrifah Siregar S.Pd lalu dilanjut dengan berfoto bersama para wisudawan melalui aplikasi zoom meeting.